Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap. Hallo Sobat Otech!!! Di zaman yang serba modern ini, teknologi sudah berkembang sangat pesat. Dengan Kemajuan teknologi ini secara tidak langsung juga ikut mempengaruhi pola kehidupan manusia. Teknologi juga membantu meringankan pekerjaan manusia. Sebagai contoh, ketika kita ingin mengirim sebuah surat, kita tidak perlu lagi menulis (menggunakan bolpoin) dan mengirim surat lewat pos. Tetapi kita cukup menulis surat tersebut menggunakan laptop dan mengirimnya melalui email (electronic mail). Tentu mengirim surat lewat email lebih cepat dan praktis.

Baca Juga: Cara Memperpendek Link (Url) Sesuai Keinginan

Manusia modern saat ini tidak pernah lepas dengan alat elektronik. Salah satu alat elektronik yang saat ini sudah menjadi kebutuhan primer manusia adalah Laptop atau Komputer. Alat ini telah banyak membantu menyelesaikan pekerjaan manusia seperti, menulis, berdagang, dan masih banyak lagi. Bagi seorang pelajar, laptop seolah sudah menjadi barang yang wajib dimiliki untuk menunjang berbagai aktivitas. Nah, di dalam laptop sendiri terdapat banyak sekali software yang memang dirancang untuk memudahkan manusia dalam mengerjakan tugasnya. Salah satu software yang banyak digunakan orang-orang di seluruh dunia adalah Microsoft Office

Macam-Macam Microsoft Office Serta Kegunaannya

  • Microsoft Office ini terdiri dari beberapa jenis dan memiliki kegunaan yang berbeda antara satu dengan yang lain, seperti: 
  • Microsoft Word yang memiliki fungsi untuk membuat dan mengedit dokumen seperti surat dan laporan.
  • Microsoft PowerPoint yang memiliki fungsi untuk membuat presentasi dalam bentuk slide.
  • Microsoft Excel yang memiliki fungsi untuk mengolah data berupa perhitungan angka maupun grafik.
  • Microsoft Office Outlook yang memiliki fungsi untuk mengelola informasi pribadi yang digunakan untuk mengirim dan membaca surat elektronik (email).
  • Microsoft Office OneNote yang memiliki fungsi seperti kertas catatan. Tidak hanya menulis, namun juga menggambar, memasukkan objek, mencorat-coret, menampilkan screenshot, dan lain-lain.
  • Microsoft Office Access yang memiliki fungsi untuk mengolah data dengan Microsoft Jet Database Engine. Selain itu, program ini juga bisa menampilkan grafis yang sempurna sehingga mudah dipahami pengguna dan mengelola basis data.
  • Microsoft Office Font Page yang memiliki fungsi untuk menampilkan struktur data dan memudahkan navigasi situs web, serta menampilkan data yang dibuat oleh Microsoft Office yang lainnya,
  • Microsoft Office Visio yang memiliki fungsi untuk membuat diagram Flowcart dan berbagai macam diagram, brainstorm dan beberapa skema jaringan.
  • Microsoft Office Publisher yang memiliki fungsi untuk kegiatan desktop publishing, seperti koran, majalah, poster, mading, kalender, dan lain-lain.

Nah, pada kesempatan kali ini kita akan mengenal lebih dekat dengan Microsoft Excel. Di dalam Microsoft Excel sendiri terdapat berbagai macam fitur yang bisa digunakan, seperti: grafik, kalkulasi, table, dan masih banyak lagi. Selain itu, di Microsoft Excel juga terdapat rumus yang berguna untuk mempermudah kalian untuk menyelesaikan tugas. Jika diantara kalian belum mengetahui rumu-rumus yang terdapat di Microsoft Excel, kalian jangan khawatir karena kali ini saya akan membahas tentang Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap. Daripada kalian makin penasaran, langsung saja simak pembahasannya berikut ini.

Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

SUM (Rumus Excel Penjumlahan)

Rumus ini sering digunakan untuk mencari penjumlahan atau menjumlahkan dengan cepat. Cara menggunakannya:

  1. Buat tabel penjumlahan. 
  2. Masukkan rumus SUM berikut ini, =SUM(Sel awal:Sel akhir). Misal: =SUM(C2:C11) atau bisa dilihat pada gambar di bawah ini.
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

  3. Setelah itu, tekan enter untuk mengetahui total jumlahnya.
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

AVERAGE (Rumus Excel Rata-Rata)

Rumus ini digunakan untuk mencari nilai rata-rata dari suatu variable. Cara menggunakannya:

  1. Buat suatu tabel.
  2. Masukkan rumus AVERAGE berikut ini, =AVERAGE(Sel Awal:Sel Akhir). Misal: =AVERAGE(C2:C11) atau bisa dilihat pada gambar di bawah ini.
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

  3. Setelah itu, tekan enter untuk mengetahui nilai rata-ratanya.
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

AND

Rumus ini digunakan untuk menghasilkan nilai True jika semua argument yang diuji bernilai Benar dan False jika semua atau salah satu argument bernilai Salah. Cara menggunakannya:

  1. Buat suatu table.
  2. Masukkan rumus AND berikut ini, =AND(Sel Awal:Sel Akhir).
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

  3. Tekan enter untuk mengetahui hasilnya.
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

NOT 

Rumus ini merupakan kebalikan dari rumus AND, yaitu menghasilkan TRUE jika kondisi yang diuji Salah dan FALSE jika yang diuji Benar. Cara menggunakannya:

  1. Buat suatu table.
  2. Masukkan rumus NOT berikut ini, =NOT(Sel Awal:Sel Akhir).
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

  3. Tekan enter untuk mengetahui hasilnya.

MAX

Rumus ini digunakan untuk mencari nilai tertinggi dari sekumpulan data. Cara menggunakannya:

  1. Buat suatu table.
  2. Masukkan rumus MAX berikut ini, =MAX(Sel Awal:Sel Akhir).
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

  3. Tekan enter untuk mengetahui hasilnya.
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

MIN

Rumus ini digunakan untuk mencari nilai terendah dari sekumpulan data. Cara menggunakannya:

  1. Buat suatu table.
  2. Masukkan rumus MIN berikut ini, =MIN(Sel Awal:Sel Akhir).
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

  3. Tekan enter untuk mengetahui hasilnya.
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

IF

Rumus ini memungkinkan kalian untuk membuat perbandingan logis antara nilai dan apa yang diharapkan dengan menguji parameter dan mengambalikan hasil jika True atau False. Cara menggunakannya:

  1. Buat suatu table.
  2. Masukkan rumus IF berikut ini, =IF(Parameter yang diharapkan, perintah untuk kondisi benar, perintah untuk kondisi salah).
  3. Oleh karena itu, pernyataan IF dapat memiliki dua hasil. Hasil pertama jika parameter kalian “Benar” dan jika perbandingan parameter anda “Salah”.

COUNTA

Rumus ini berfungsi untuk menjumlah sel yang telah terisi. Cara menggunakannya:

  1. Masukkan rumus COUNTA berikut ini, =COUNTA(Sel Awal:Sel Akhir).
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

  2. Tekan enter untuk mengetahui berapa sel yang telah terisi.
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap
    Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap

Akhir Kata

Baiklah, itu saja mungkin pembahasan yang dapat saya berikan pada kesempatan kali ini. Jika ada pertanyaan, langsung saja komen di bawah yaa. Terima Kasih telah berkunjung!

Post a Comment for "Kumpulan Rumus Dasar Excel Terlengkap"