Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Membuat Stiker WhatsApp di Android dengan Mudah

Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah
Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah

Cara Membuat Stiker WhatsApp di Android dengan Mudah. Hallo Sobat Otech!!! Kemajuan internet yang telah berkembang pesat saat ini telah banyak memengaruhi kehidupan manusia. Manusia semakin dimudahkan dalam menyelesaikan pekerjaannya berkat adanya kemajuan di bidang internet ini. Sebagai contoh dalam bidang komunikasi, dulu sebelum adanya internet, untuk melakukan komunikasi dengan orang yang letaknya jauh dari kita, kita biasa menulis surat lalu mengirimkannya ke tujuan atau ke alamat orang tersebut. Cara ini tentu sangat ribet dan membuang banyak waktu. Tetapi sekarang, setelah munculnya internet, komunikasi dengan orang yang letaknya jauh dari kita tentunya semakin mudah dilakukan. Komunikasi jarak jauh yang dulunya hanya dapat memunculkan suara, sekarang dapat menampilkan wajah orang yang kita ajak komunikasi. 

Saat ini, telah terdapat banyak sekali aplikasi yang tersebar di internet yang dapat kita gunakan sebagai media kita dalam melakukan komunikasi. Aplikasi seperti WhatsApp, Line, Telegram, dll telah banyak digunakan oleh orang-orang di seluruh dunia. Aplikasi-aplikasi tersebut banyak digunakan karena kemudahan dan kepraktisannya dalam menggunakannya. Salah satu aplikasi yang popular di masyarakat Indonesia adalah WhatsApp Messenger atau sering disingkat menjadi WA. WhatsApp adalah aplikasi pesan untuk lintas platform yang memungkinkan kita untuk bertukar pesan tanpa biaya SMS karena WhatsApp menggunakan paket data internet. 

Baca Juga: Ukuran Story Instagram Terbaru 2020 Agar Tidak Terpotong

Banyak sekali fitur yang dimiliki oleh WhatsApp yang memudahkan para penggunanya. Misalnya, fitur untuk mengirimkan gambar, dokumen, video, atau rekaman suara. Selain fitur-fitur tersebut, terdapat satu fitur yang digemari oleh penggunanya di semua kalangan. Yap, fitur tersebut adalah fitur stiker. Fitur stiker ini dirilis oleh pihak WhatsApp Messenger pada bulan Oktober 2018. Untuk pengguna android fitur ini tersedia di aplikasi WhatsApp versi 2.18.329 ke atas. Sedangkan, untuk pengguna IOS fitu ini tersedia di aplikasi WhatsApp versi 2.18.100 ke atas. Terdapat beragam jenis stiker yang dapat kalian gunakan. Bahkan saat ini juga terdapat stiker dengan gambar wajah kalian atau orang lain yang bisa kalian buat sendiri. WhatsApp memiliki berbagai macam keunggulan yang dimilikinya. Berikut ini akan saya jelaskan beberapa keunggulan dari aplikasi WhatsApp Messenger.

Keunggulan WhatsApp Messenger

  • Pesan reliable dan sederhana
  • Kirim pesan ke teman dan keluarga menggunakan koneksi internet telepom
  • Memiliki fitur chat grup hingga 256 orang sekaligus
  • Berbicara dengan gratis menggunakan panggilan suara dan video Whatsapp
  • Terdapat fitur Whatsapp Web dan desktop
  • Keamanan terjamin karena menggunakan enkripsi end-to-end
  • Membagikan momen yang penting secara realtime dengan kamera bawaan WA
  • Foto dan video akan dikirim dengan cepat meskipun Anda sedang berada dalam koneksi yang lambat
  • Terdapat fitur voice note
  • Membagikan dokumen dengan mudah hingga 100 MB
  • Memiliki fitur untuk mengirim lokasi GPS. Bukan hanya berupa link, tetapi dapat langsung ditampilkan
  • Terintegrasi ke dalam sistem
  • Memiliki status pesan tertentu. Misalnya jam merah ketika loading, tanda centang ketika terkirim ke jaringan, tanda centang ganda jika pesan telah terkirim ke teman chat serta silang merah apabila pesan gagal
  • Memiliki fitur broadcasts ke personal ataupun group chat
  • Menghapus pesan atau menarik kembali pesan yang telah terkirim
  • Praktis dan ringan
  • Terdapat fitur Whatsapp for Business

Nah, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah tutorial mengenai Cara Membuat Stiker WhatsApp di Android dengan Mudah. Salah satu keuntungan dari membuat stiker sendiri di WhatsApp adalah kalian tidak perlu membeli stiker buatan orang lain dan dapat membuat stiker sesuai dengan keinginan kalian. Jika kalian belum mengetahui cara membuatnya, langsung saja simak tutorialnya berikut ini.

Cara Membuat Stiker WhatsApp di Android dengan Mudah

  1. Pertama, siapkan foto yang ingin kalian buat menjadi stiker. Kalian harus mempersiapkan 3 foto atau lebih ya, karena WhatsApp mewajibkan minimal 3 stiker yang dapat ditambahkan ke aplikasi WhatsApp-nya.
  2. Kemudian, hapus background fotonya terlebih dahulu. Jika kalian belum mengetahui bagaimana caranya, kalian bisa klik artikel berikut Cara Mudah Menghapus Background Foto Tanpa Aplikasi.
  3. Setelah itu, siapkan minimal 3 foto yang ingin kalian ubah menjadi stiker. Pastikan foto-foto tersebut memiliki ekstensi. PNG.
  4. Unggah foto kalian yang ingin dijadikan stiker. Tetapi sebelumnya, kalian harus menginstal aplikasi Personal Sticker for WhatsApp atau Stiker Pribadi untuk WhatsApp yang tersedia di Play Store. Setelah itu, buka aplikasi WhatsApp-nya lalu pilih ikon Sticker. Untuk menambahkan stiker, kalian pilih tanda tambah (+) di pojok kanan atas.
    Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah
    Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah

  5. Scroll sampai ke bawah lalu klik Get more stickers atau Dapatkan lebih banyak stiker
    Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah
    Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah

  6. Kemudian, aplikasi Personal Sticker for WhatsApp-nya akan terbuka. Lalu pilih tanda tambah (+) untuk menambahkan paket stiker.
    Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah
    Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah

  7. Lalu pilih foto yang ingin kalian tambahkan sebagai stiker. Jika sudah klik tanda centang  di pojok kanan atas.
    Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah
    Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah

  8. Akan muncul kotak dialog seperti pada gambar di bawah ini. lalu pilih Tambah. Stiker baru kalian akan otomatis ada di aplikasi WhatsApp kalian.
    Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah
    Cara Membuat Stiker WhatsApp di Andorid dengan Mudah

  9. Selesai!!!

Bagaimana??? Sangat mudah bukan?? Selamat Mencoba!

Akhir kata

Baiklah, itu saja mungkin tutorial yang dapat saya bagikan pada kesempatan kali ini. jika kalian ada pertanyaan, langsung saja komen di bawah yaa. Terima kasih telah berkunjung!

4 comments for "Cara Membuat Stiker WhatsApp di Android dengan Mudah"

  1. Berikut beberapa rekomendasi hotel terbaik di Jogja yang tentunya menawarkan harga yang murah dan fasilitas yang unik

    ReplyDelete
  2. Bingung nyari kebutuhan alat untuk kesehatan di Kalteng? Tenang saja kamu bisa berbelanja berbaga alkes di Distributor alat kesehatan palangkaraya

    ReplyDelete